Ringkasan Khotbah Oktober 2020

 RINGKASAN KHOTBAH OKTOBER 2020

Shaloom.

Berikut adalah Ringkasan Khotbah Persekutuan Rabu di bulan Oktober 2020

Kiranya dapat menjadi berkat bagi kita semua. Tuhan Yesus Memberkati.

·         07 Oktober 2020

Oleh    : Florencia Young

Tema   : God Strengthens Us (Yesaya 40: 29-31)

Khotbah Persekutuan Rabu PMK FH UNPAD pada hari Rabu, 7 Oktober 2020, membahas tentang  Tuhan adalah penyemangat kita. Adapun poin yang dapat diambil dari khotbah yang telah disampaikan yakni:

-          Manusia seringkali merasa lelah dan terbebani akan pergumulan yang dialaminya, sehingga pad asatu titik mulai merasakan putus asa dan mempertanyakan hingga bersungut-sungut ketika tidak bisa lagi bertahan.

-          Sama seperti Bangsa Israel yang dibuang ke Babel yang lelah dan tidak semangat karena kesusahan yang dialami, mereka mengharapkan Tuhan akan mengembalikan mereka ke tanah Israel secepatnya, namun Tuhan justru mengkehendaki mereka untuk terbuang selama 70 tahun lamanya.

-          Namun ada pula kisah Daniel, dimana ia adalah orang yang menanti-nantikan Tuhan dengan imanya yang teguh, sambil berdoa, beribadah dan tetap percaya kepada Tuhan akan janji-janji keselamatannya. Tuhan menjawab doa Daniel dimana ia berhasil keluar dari gua singa dan tidak terluka seujung badan pun, sampai pada akhirnya Tuhan memberkati ia dan ia tetap semangat hingga di akhir hidupnya.

-          Sama seperti Daniel, ketika kita diperhadapkan dengan pergumulan, kita seharusnya berdoa dan meminta perlindungan dari Tuhan, menyerahkan seluruh hidup kita dan percaya kepada-Nya, bahwa ia kan membawa kita menggapai janji-janji-Nya.

-          Tuhan akan memberikan kita kekuatan dan semangat yang baru untuk dapat melakukan hal apapun itu dengan kuasa dan melalui Roh Kudus.

-          Janji Tuhan nyata bagi kita yang mau menyerahkan seluruh hidup kita kepada-Nya. Ia akan menjamin kita dengan memberikan kekuatan yang besar bagi kita untuk melewati rintangan, sehingga kita memperoleh keselamatan sempurna yang diberikan Tuhan bagi kita yang mau tetap teguh dan percaya pada-Nya sepanjang hidup kita.

 

·         21 Oktober 2020

Oleh    : Jansen Bernard

Tema   : God Is With Us (Yosua 1:9)

Khotbah Persekutuan Rabu PMK FH UNPAD pada hari Rabu, 21 Oktober 2020, membahas tentang Tuhan ada bersama kita dan memberikan semangat bagi hati kita yang percaya pada-Nya.

Poin-poin yang dapat diambil dari khotbah yaitu:

-          Ketika Yosua dipilih Tuhan untuk memimpin bangsa Israel ka tanah Kanaan yang sempat membuat ia kecut dan tawar hatinya dengan pergumulan dan tantangan besar yang dihadapinya.

-          Tuhan tidak pernah meninggalkan Yosua dan justru menyertai ia sehingga baginya sungai Yordan dapat diseberangi, tembok Yerikhoo dapat dirubuhkan hanya dengan parade pasukan yang berkeliling dan bersorak.

-          Dalam hidup, Tuhan selalu menyertai kita kemanapun kita melangkah.

-          Tuhan mengaruniakan kepada kita segala berkat yang tercurah bagi kita yang pasti akan kita dapatkan jika kita menempatkan diri kita berseraj kepada Tuhan.

-          Tuhan akan menyertai kita bahkan tinggal di dalam kitaa dengan Roh Kudus yang menuntun dan menguatkan kitaa.

Hal yang harus kita lakukan agar kita dapat mampu untuk melewati pergumulan ialah tidak mudah kecut dan tawar hati, tidak mudah menyerah dan putus asa, serta tidak cepat mengeluh melainkan ikuti perintah dan kehendak Tuhan dan dengan tuntunan Roh Kudus yang hadir bagi kita, maka kita akan dapat melampaui semua persoalan dan bertemu dengan segala janjin Tuhan yang memberkati kita sepanjang hidup.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Laporan Pertanggungjawaban Acara Gathering Pengurus PMK FH Unpad Periode 2013/2014

Tetap Setia Meski Melewati Ujian

Ringkasan Khotbah November 2020